Prodi Peternakan Raih Hibah PUM Netherlands Senior Experts

universitaspahlawan.ac.id , UP – Program Studi (Prodi) S1 Peternakan mendapatkan Hibah dari The Hans Blankert Fund, hasil kerjasama Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) dengan PUM Netherlands Senior Experts, Rabu, 13 Oktober 2021.

“Ini merupakan jenis bantuan dana yang diupayakan PUM untuk memajukan Bisnis, pendidikan institusi dan organisasi yang berhak menerima Hibah ini, tentunya dengan memenuhi syarat-syarat yang dikriteriakan” Tutur Ketua International Relation Office UP.

Menurut informasi dari PUM, Hibah yang diinisiasi IRO UP ini ini harus menghasilkan nantinya diharapkan dapat memberikan efek bermanfaat tentunya dan memberikan kesempatan untuk peningkatan jenis usaha maupun organisasi yang mendapat hibah dari PUM ini.

Ketua IRO UP juga mengungkapkan tujuan dari investasi yang dimaksud mungkin juga untuk membuat kontribusi positif terhadap tanggung jawab sosial PUM, dan hal tersebut dikompetisikan oleh institusi, organisasi maupun kelompok yang ingin mendapatkan hibah ini.

Hibah ini dimenangkan dan digunakan langsung oleh prodi S1 Peternakan Universitas Pahlawan. Selain dimanfaatkan sebagai pengembangan ilmu peternakan, hibah ini juga difungsikan untuk membantu melengkapi fasilitas dan sarana yang digunakan mahasiswa untuk praktik kuliah.

DOKUMENTASI KEGIATAN