S1 Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) dan Universitas Riau (UR) Adakan MoA

Universitaspahlawan.ac.id, UP – Dalam rangka meningkatkan kemitraan, Program Studi S1 Bahasa Inggris, Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) dan ProdiPendidikan Bahasa Inggris Universitas Riau (UR) adakan Memorandum of Agreement (MoA) sebagai bentuk perjanjian kerjasama yang dibentuk pada, Kamis (01/11) 2018.

MoA ini menyebutkan S1 Pendidikan Bahasa Inggris Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) sebagai pihak pertama diwakili oleh ketua Prodi, Lusi Marleni, M.Pd dan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UR oleh Drs. Masyhur M.Ed, koordinator Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UR. “MoA ini bertujuan untuk meningkatkan pelaksanaan Tri dharma Perguruan Tinggi kedua belah pihak”: tutur Lusi Marleni M.Pd.

Dalam perundingan MoA kedua belah pihak juga berdiskusi tentang kurikulum yang bertujuan untuk meningkatkan poin dalam akreditasi Program Studi S1 Bahas Inggris UP dan Prodi Pendidikan Bahasa Inggris UR. MoA ini juga membahas mengenai Mata Kuliah Dasar Umum (MKDU) dan Mata Kuliah Dasar Profesi (MKDP) sebagai bentuk pelaksanaan Tridharma perguruan tinggi dari kedua Universitas ini.

Mata kuliah yang menjadi pilihan adalah ciri khas dalam program studi wajib gunakan 10 Sistem Kredit Semester (SKS) dari yang ditawarkan sebanyak 20 SKS. Kegiatan ini juga membahas mengenai contoh soal dan Rencana Pelaksanaan Pembelajaran (RPP), Kesediaan menjadi asesor untuk bahan Beban Kerja Dosen (BKD) Untuk membantu lab. Language center, serta kerjasama penelitian antar dosen.