Universitas Pahlawan Adakan Penyemrotan Disinfektan ke Beberapa Wilayah, Bantu Masyarakat Putuskan Pandemi Covid-19

Universitaspahlawan.ac.id, UP – Dalam rangka pencegahan preventif pandemi Covid-19 (Corona Virus), Civitas akademika Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) mengadakan penyemprotan cairan disinfektan di Kelurahan Langgini, Bangkinang, Senin (30/03) 2020.

“Tentunya kami sangat mengapresiasi kegiatan yang dilaksanakan Universitas Pahlawan, karena suda mau bersinergi dengan pemerintah, khususnya Kelurahan Langgini” tutur Riska Jonita, Selaku Lurah di Desa Langgini, Bangkinang.

Beliau juga menuturkan banyak titik yang harus diperioritaskan untuk disemprotkan disinfektan ini diantaranya gedung-gedung perkantoran diwilayah Langgini, Masjid, gedung-gedung kesehatan, dan fasilitas umum yang sering dikunjungi masyarakat.

Lurah Langgini ini terakhir kali menyebutkan bahwa persiapan dari Tim medis Kelurahan langgini, seperti anggota Puskesmas Desa, Tim Pengaman dari Kepolisian, hingga Pemuka Pendapat di Kelurahan Langgini juga diikutsertakan dalam kegiatan yang pelopori oleh Universitas Pahlawan, Semuanya saling bersinergi dengan menggunakan Alat Pelindung Diri (APD) seadanya. Menurutnya, semua bisa diupayakan bersama, jika masyarakat peduli juga peduli dengan Germas.

“Sejalan dengan meningkatnya kasus Covid-19 menjadikan civitas akademika Universitas Pahlawan lebih waspada terhadap pandemi ini. di Universitas Pahlawan sendiri, kita setiap hari sudah menyemprotkan disinfektan setiap hari. Sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkngan UP memulai penyemprotan disinfektan kebeberapa wilayah yang telah menjalin kerjasama dengan UP” imbuh Wakil Dekan Bidang Non akademik Faultas Ilmu Kesehatan (FIK) UP.

Selain itu beliau menyebutkan bahwa penyemprotan cairan dimulai dari Kelurahan Langgini karena dianggap wilayah yang memang posisinya dekat dengan Universitas Pahlawan. Daerah selanjutnya akan ditentukan dengan jumlah penyebaran pandemi Covid-19 tertinggi di daerah sekitar Universitas Pahlawan.

Dokumentasi Kegiatan