Komitmen Dua Universitas Ini Tingkatkan Mutu Peserta Didik

Universitaspahlawan.ac.id, UP – Prof. Dr. Amir Luthfi, Rektor Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai telah melakukan penandatangan Memorandum of Understanding (MoU) dengan Universitas Islam Negeri (UIN) Sultan Syarif Kasim (Suska) Riau, Senin (01/07) 2019, tempatnya di UIN Suska, Pekanbaru.

“Dengan adanya kerjasama antara UP dan UIN membuktikan bahwa adanya koordinasi yang baik antara Perguruan Tinggi Negeri (PTN) maupun Perguruan Tinggi Swasta (PTS), terlebih saat ini PTS maupun PTN telah dinaungi oleh LLDikti, sehingga kerjasama antar perguruan tinggi lebih mudah untuk dijalankan” tutur Prof. Dr. Amir Luthfi.

Rektor Universitas Pahlawan ini juga menyebutkan bahwa terwujudnya MoU antara dua Universitas seperti ini merupakan hal yang baru, hal yang baik, yang harus kita pertahankan, karena ini merupakan salah satu kontribusi dua Universitas untuk memajukan pendidikan khususnya di Provinsi Riau.

“Saya terkesan mengingat kiprah Prof. Amir Luthfi dibidang pendidikan, beliau merupakan rektor unlimited, jarang-jarang kita melihat orang bisa berkarir seperti ini, membangun pendidikan hingga Universitas” Ungkap Rektor UIN Prof. Dr. H. Akhmad Mujahidin, S.Ag., M.Ag., dalam kata sambutannya.

Beliau menuturkan bahwa Prof. Amir Luthfi merupakan pejuang dalam bidang pendidikan yang tidak kenal lelah. Beliau mengetahui nama Prof. Amir telah menjadi sejarah tingkat nasional karena telah memperjuangkan UIN Suska pada tahun 2005 lalu. Menurutnya, Rektor UP merupakan orang yang istimewa. Beliau menyambut dengan baik dan terbuka MoU yang terselenggara antara kedua belah pihak.

MoU yang terjalin bertujuan untuk peningkatan mutu peserta didik melalui jalur penerimaan mahasiswa baru. Acara ini turut dihadiri oleh jajaran Wakil Rektor UIN Suska Riau, dari pihak Universitas Pahlawan turut hadir Wakil Rektor (Warek) Bidang Akademik, Dewi Anggriani Harahap, M.Keb., Warek Non Akademik Yusnira, M.Si., Ketua IRO UP, Ns. Nila Kusumawati, MPH., Ketua LP2M UP, Apriza,M.Kep., dan jajaran Ketua Program Studi yang ada di UP.

 

Dokumentasi MoU