Seminar Kesehatan Nasional: Pemerintah dan Universitas Pahlawan Percepat Penurunan Prevalensi Stunting

Universitaspahlawan.ac.id, UP- Riau Nutrition Center (RNC) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) mengadakan seminar nasional bertajuk “Ini Penting”, Senin, 04 Juli 2022, Di Grand Ballroom Arya Duta, Pekanbaru.

“Selamat kepada Riau Nutrition Center (RNC) UP yang telah berhasil bersama BKKBN Provinsi Riaupenyelenggaraan acara Ini Penting kali ini. Kita dalam upaya percepatan penurunan angka prevalensi stunting di Provinsi Riau tentunya juga mendukung penuh acara ini, hingga kedepannya kita melaksanakan KKN juga dengan tema Peduli Stunting. ” Tutur Prof. Dr. Amir Luthfi, selaku Rektor Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP).

“Saya disini akan lebih banyak menyampaikan dan menguraikan tentang pemanfaatan e-PPGBM dalam mencegah stunting. Karena dengan adanya e-PPGBM ahli gizi, pemerintah dan masyarakat dapat langsung terintegrasi dalam proses percepatan penekanan dan penurunan stunting.” Tutur Dedy Rochyani, SKM., M.Kes selaku ketua DPD PERSAGI Riau.

Keynote speaker Prof. drh. Muhammad Rizal Martua Damanik, M.Repsc, Ph.D., menyampaikan besarnya pengaruh lingkungan dari pada pengaruh genetik dalam menyebabkan stunting. Faktor keturunan hanya 4-7 % sedangkan faktor lingkungan sebesar 74-87 %. Diharapkan agar mahasiswa dan orang-orang gizi mampu memberikan sosialisasi atau pemahaman kepada masyarakat.

“Alhamdulillah kita berkesempatan menghadiri Seminar Ini Penting. Sebanyak 22.8 % ditahun 2021 harus kita turunkan kembali ditahun ini minimal 14%. Pemerintah provinsi riau menyambut baik kegiatan yang diadakan RNC UP dan BKKBN Provinsi Riau. Tentunya kita berharap kegiatan ini mendapatkan hasil yang lebih baik dan mencapai tujuan yang kita inginkan.” Tutur Drs. H.Syamsuar, M.Si selaku gubri yang diwakili kepala dinas kesehatan riau, zainal arifin,SKM., M.Kes. dalam sabutannya.

Dalam kesempatan ini Kepala BKKBN Provinsi Riau, Dra. Mardalena Wati Yulia, M.Si., menyampaikan terima kasih kepada UP yang telah ikut serta menaja kegiatan ini, semoga dengan tindak lanjut kegiatan MoU dengan UP kedua lembaga ini mampu mempercepat penurunan stuntung sebanyak 14%.

“Kita mengajak semua lini untuk mengejar percepatan penurunan stuntung. Kami juga berharap kepada setiap unsur terkait, seperti BKKBN baik Pusat maupun Provinsi dan PERSAGI serta pemerintah dan masyarakat untuk bersama-sama memerangi stunting, menekan dan mempercepat penurunan prevalensi stunting.” Pungkas Besti Verawati, SGz, MSi., Selaku Kepala Riau Nutrition Center UP.

DOKUMENTASI KEGIATAN