Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) Melakukan Pengambilan Sumpah Profesi untuk Calon Alumni Bidang Kesehatan

Universitaspahlawan.ac.id, UP – Profesi Ners, D3 Keperawatan dan Profesi Bidan Fakultas Ilmu Kesehatan (FIK) Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP) mengadakan acara pengambilan sumpah profesi siap menjadi lulusan bidang kesehatan yang sah dan penuh tanggung jawab, Sabtu, 23 September 2023.

“Puji syukur Alhamdulillah, Allah memberi rahmat dan pertolongan, kita bisa mengambil sumpah profesi calon alumni D3 keperawatn Profesi Ners dan Profesi Bidan di Universitas Pahlawan.” Tutur Rektor Universitas Pahlawan, Prof. Dr. Amir Luthfi., yang di Wakili Wakil Dekan Non Akademik FIK, Ns. Muhammad Nurman, M.Kep.

Beliau menyampaikan bahwa Civitas akademika mengucapkan selamat kepada calon alumni yang diambil sumpahnya. Beliau mengungkapkan bahwa hari diangkat sumpah adalah hari bersejarah bagi setiap profesi, karena sudah sah menjadi tenaga kesehatan, sebagai awal pengabdian sebagai tenaga kesehatan.

“Anda harus menjaga kode etik profesi masing-masing. Dalam bekerja kita tidak hanya memikirkan dapat gaji tetapi juga nilai-nilai profesional dan moral rasa kemanusiaan dan etika harus melekat pada profesi kita. Menjadi seorang yang profesional harus menaati ketentuan kode etik.” Tambah Ns. Muhammad Nurman, M.Kep.

Ketua IBI Provinsi Riau, Hj. Darmiati, S.Tr.Keb., S.K.M., M.Kes, mengucapkan syukur Alhamdulillah acara pengambilan sumpah dan profesi dapat berjalan dengan tatap muka, selamat kepada wisudawati dengan dilantik sebagai tenaga profesi bidan, acara sumpah ini bukan hanya penanda tidak lagi sebagai mahasiswa tetapi telah menyandang gelar membanggakan dengan penuh tanggung jawab.

“Ucapan selamat juga kami sampaikan kepada orang tua dan keluarga, bahwa pengorbanan ibu bapak telah membuahkan hasil. Dihadapan kita telah berjajar anak bangsa yang siap mengabdikan diri.” Tambahnya dalam sambutan penangkatan sumpah.

“Saya sampaikan permohonan maaf kepada ananda sekalian atas ketidak hadiran Rektor UP dan Dekan FIK dalam agenda pengangkatan sumpah kali ini, karena kesibukan dalam pengembangan Universitas. Setelah angkat sumpah ananda punya tanggung jawab besar, begitu banyak tantangan yang telah di hadapi, namun saat ini akan ada perjuangan panjang untuk mengembangkan ilmu yang telah di dapat.” Tutur Ns. Muhammad Nurman, M.Kep., Selaku Wakil Dekan Non Akademik FIK UP.

Beliau juga menyampaikan harapan bahwa alumni UP nantinya tidak hanya bekerja namun juga membuka peluang kerja bagi orang lain. Civitas akademia tentunya berharap ananda nantinya menyampaikan perkembangan Universitas. Beliau berpesan agar alumni memberikan kualitas terbaik sebagai perawat profesional.

“Saya memenuhi undangan UP, sebagai wujud perhatian pada institusi pendidikan, kita sadar pendidikan harus kita support, kami ingin perawat yang dihasilkan dapat bersinergi dengan baik antara dunia kerja dan institusi pendidikan, dan organisasi profesi mampu mengawal dengan baik kualitas perawat nantinya.” Imbuh Aulia Akbar, ketua PPNI provinsi riau

Beliau menyampaikan kegembiraan dan rasa kagum dan tidak menyangka ada kampus semegah iUniversitas Pahlawandi Kabupaten Kampar, disini ada banyak adek adek dan junior saya yang dilantik dan diangkat sumpahnya agar menjadi tenaga kesehatan yang profesional.