Tandatangani MoU dan MoA dengan SEEDS, UP improve reading research manuscript

universitaspahlawan.ac.id, UP – Rektor Universitas Pahlawan Tuanku Tambusai (UP), Prof. Dr. Amir Luthfi mengadakan teleconfrence via zoom meeting dengan Direktur Socio-Economic and Educational Development for Southeast Asia (SEEDS), Brian Dougles dalam rangka penandatanganan Memorandum of Understanding (MoU) Memorandum of Agreement (MoA), Rabu, 1 September 2020.

“Alhamdulillah kerjasama antara UP dan SEEDS sudah sampai pada tahap final, dimana kita telah berhasil melaksanakan penandatanganan MoU dan MoA serta menyepakati beberapa kegiatan kerjasama ” tutur ketua International Relation Office UP, Ns. Nila Kusumawati, S.Kep., MPH.

Ketua IRO UP menyebutkan bahwa kerjasama dengan SEEDS yang akan dilaksanakan dalam waktu dekat diantaranya adalah menerima konsultan dari SEED’s yaitu, Mr. Erik David Roseman, M.A, BS-RC, RRT-ACS, RRT-NPS, RPFT, AE-C, yang akan menetap selama 2 tahun dan berkontribusi dalam pengembangan bahasa inggris di UP selama 20 jam perminggu.

Erik merupakan registered respiratory therapy dari Amerika Serikat. Selain itu, Beliau juga menyebutkan bahwa ruang lingkup kerja beliau adalah untuk membantu peningkatan bahasa inggris dosen dan mahasiswa di UP yang akan diseleksi untuk mengikuti program internasional yang dimulai pada semester ganjil di tahun 2020.

Disebutkan juga bahwa konsultan yang diutus SEEDS akan bekerjasama dengan tenaga pendidik Universitas Pahlawan untuk proof-reading research manuscript yang bertujuan meningkatkan kualitas dari Sumber Daya Manusia di Universitas Pahlawan.

Dokumentasi Kegiatan