Program Kerjasama UGM, IPB dan Universitas Pahlawan Bawa Dampak Positif Bagi Perkambangan Peternakan Provinsi Riau

Universitaspahlawan.ac.id , UP – Fakultas Ilmu Hayati (FIH) Universitas Pahlawan mengadakan Semiloka bertema Pengembangan Ayam Kampung di Provinsi Riau Implementasi Kerjasama Institut Pertanian Bogor dan Universitas Gadjah Mada, Kamis, 23 Februari 2023.

Dalam kesempatan tersebut Wakil Rektor II Bidang Administrasi dan Keuangan, M. Nizar Syarif Hamidi, M.Kes., menyampaikan bahwa kegiatan ini nantinya akan mempunyai dampak positif bagi pertumbuhan bidang peternakan dan khususnya perkambangan peternakan yang ada di Universitas Pahlawan.

Kegiatan Semiloka ini mengundang pakar-pakar yang tentunya memiliki kredibilitas yang tinggi di bidangnya, diantaranya Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN , Eng Gueu Besar Fakultas Peternakan Universitas Gadjah Mada, dan Prof. Dr. Ir. Cece Sumantri, M.Agr. Sc Guru Besar Fakultas Peternakan Universitas Pertanian Bogor.

Dalam Semiloka yang di selenggarakan, Prof. Dr. Ir. Cece Sumantri, M.Agr. Sc memberikan pengetahuan terkait Exploitasi dan pemanfaatan Program Keunggulan Ayam Kampung ditinjau dari segi genetic dan lingkungan Tropis. Kemudian Prof. Dr. Ir. Ali Agus, DAA., DEA., IPU., ASEAN , Eng lebih banyak mengulas terkait Kapasitas Enterpreuner Ilmuwan dalam Era Digital dalam era globalisasi bisnis Peternkan.

“Menurut Kesimpulan Semiloka ini ada beberapa masalah yang masih dihadapi peternak di Provinsi Riau diantaranya performace ayam masih tergolong rendah, penggunaan ayam bibit belum tervalidasi, Sistem free reange informasi tentang produktivitas, cara pemeliharan, pemberian pakan masih sangat terbatas, Prediksi kelayakan usaha secara teknis dan financial belum dapat dilakukan.” Imbuh Dr. Ir. Suryahadi, DEA., Selaku Dekan FIH UP.

Menurut Dr. Ir. Suryahadi, DEA., Selaku Dekan FIH UP untuk menuntaskan masalah-masalah tersebut maka kegiatan seperti ini seharusnya 1. Kontiyuitas dilaksanakan, kemudian Universitas Pahlawan di dampingi dari pihak UGM dan IPB mewujudkan UP Farm dimasa depan. Masalah tersebut juga akan dibenahi, melalui menyiapkan lahan hijauan sebagai produk bisnis pula. Jika mencapai target untuk mewujudkan UP Farm yang gemilang Solusi : Perlu Analisis HULU ke HILIR, serta Manajemen yang terorganisir kedepannya.

DOKUMENTASI KEGIATAN